Sejumlah Kades Apresiasi Terbentuknya 99 Community Indonesia

oleh -2,285 x dibaca

KAJUARA, TRIBUNB0NEONLINE.COM– Sebuah komunitas peduli sosial resmi terbentuk di Kecamatan Kajuara bernama 99 Community Indonesia yang digagas oleh 9 bersaudara.

Peluncuran komunitas ini dilakukan secara resmi Senin (23/09/19) malam meskipun 99 Community Indonesia ditetapkan kelahirannya tepat Tanggal 9 Bulan 9 Tahun 2019.

Peluncuran disaksikan langsung Kepala Desa Bulutanah, Appe serta Kepala Desa Biru, Kecamatan Kahu selaku tim penasehat bersama beberapa kepala desa lainnya.

Appe melalui sambutannya mengaku sangat mengapresiasi terbentuknya 99 Community Indonesia ini, mengingat visi misinya tak lain untuk gerakan peduli sosial yang dianggap ikut mendukung visi misi pemerintah daerah.

BACA JUGA:  Ikbal Koordinir Pemuda Salebba Lakukan Pembenahan Lapangan

Appe berharap agar komunitas ini bergaung luas dan merangkul semua kalangan tanpa membedakan.

“Mari kita menyatukan pandangan kita, pandangan kita itu tidak ada yang rendah tidak ada yang tinggi, marilah kita sama-sama jalan,” ungkap Appe.

Selain Appe, Kades Biru, Juardi juga mengaku sangat mendukung terbentuknya 99 Community Indonesia yang dianggap sangat positif sekali untuk merangkul masyarakat melakukan kegiatan sosial.

Para kades tersebut berharap agar komunitas ini tidak hanya bergerak dalam satu bidang namun juga dibidang lain yang melibatkan dan membantu masyarakat, salah satunya membantu menggerakkan pendapatan masyarakat dari sektor peternakan. (Mg4)

BACA JUGA:  Besok, Camat Dua BoccoE Terima Mahasiswa KKLP STIA Prima Bone

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.