Peringati Hari Jadi XXII, STIA Prima Bone Gelar Porseni

oleh -617 x dibaca

WATAMPONE, TRIBUNBONEONLINE.COM–Dalam rangka memperingati Hari Jadi XXII Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Prima Bone dilaksanakan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) di lapangan Kampus Sendiri.

Kegiatan Porseni tahun ini kembali melibatkan puluhan peserta dari tingkat SMA sederajat se Kabupaten Bone. Selain itu, Porseni juga diikuti mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Prima Bone.

Dari Pantauan Tribun Bone, Ahad, 30 Januari 2022, sebelum cabang lomba dilaksanakan Panitia pelaksana melaksanakan upacara Pembukaan Porseni.

Dalam kegiatan upacara Pembukaan Ketua Yayasan Dr. Hj. Andi Cahaya, M.Si kembali menyerahkan piala bergilir kepada Panitia Pelaksana untuk kembali diperebutkan oleh peserta Porseni tahun 2022.

BACA JUGA:  Lewat Drama Adu Penalti, Pertanian Bakunge Kalahkan Bungkon FC

“Berharap agar kegiatan Porseni ini dapat terlaksana dengan baik sehingga dapat memotivasi semua peserta dalam bertanding. Dan harapan utama tentunya dalam kegiatan porseni ini adalah bagian dari rangkaian hari jadi XXII STIA PRIMA Bone,” jelasnya.

“Kampus kami tetap eksis serta terus dipercaya oleh masyarakat,” tambahnya. (Irfan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.