KADIN Kerjasama Asosiasi Peternak Sipadecengi Gelar Pasar Telur Murah di Pameran UMKM Bone

oleh -853 x dibaca

WATAMPONE, TRIBUNBONEONLINE.COM–Ditengah wabah Pandemi Covid-19 Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Bone telah berkomitmen bersinergi dengan Pemerintah dalam Pemulihan Ekonomi Nasional. Peran KADIN Bone dalam mengambil tindakan-tindakan secara global dalam percepatan ekonomi Kabupaten. Sinergitas Pemerintah daerah, pengusaha, perbankan pelaku ekonomi dalam sistem percepatan pemulihan ekonomi.

Tak terkecuali, KADIN Bone terus mengoptimalkan Pemulihan Ekonomi Daerah Kabupaten Bone ditengah wabah Pandemi Covid-19. Bukti KADIN Bone, dalam rangka memulihkan ekonomi daerah ikut berpartisipasi pameran produk unggulan UMKM yang digagas oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPST) Kabupaten Bone di pelataran Masjid Al Markas Al Ma’arif Kabupaten Bone Jalan Jenderal Ahmad Yani Kota Watampone.

BACA JUGA:  Isra Mi'raj Jadi Momen Istimewa di Masjid Nurussalam Jeppe'e

Pada kegiatan itu, KADIN Bone bekerjasama dengan Asosiasi Peternak Sipadecengi untuk menggelar pasar telur murah di pameran UMKM Bone selama tiga hari, Sabtu hingga Senin, 5 hingga 7 Februari 2022.

Ketua Umum KADIN Bone, Dr. Hj. Cheriani Kaddas, S.Si, S.Pd, M.Pd menyampaikan bahwa keikutsertaan nya dalam Pameran UMKM sebagai bentuk kepeduliannya dalam meringankan beban masyarakat ditengah pandemi Covid-19 sekaligus pemulihan ekonomi daerah Kabupaten Bone.

“Kami bekerjasama dengan Asosiasi Peternak Sipadecengi untuk menggelar pasar telur murah. Ini bukti nyata KADIN Bone berperan dalam pemulihan ekonomi daerah,” kata Dr. Cheriani Kaddas.

BACA JUGA:  KPP PRATAMA WATAMPONE SIAP BERI LAYANAN PPS

Sementara Aqmal Wahzan menjelaskan bahwa KADIN bersama Asosiasi Peternak Sipadecengi menargetkan terjual 1000 rak.

“Biasanya di pasaran harga telur Rp. 40 ribu sampai Rp. 45 ribu namun kami jual Rp. 35 ribu per rak selama tiga hari di pameran UMKM Bone ini,” jelas
Sekretaris Asosiasi Peternak Sipadecengi, Aqmal Wahzan.

“In Syaa Allah kami target selama tiga hari terjual 1000 rak, dan memang kami batasi satu orang dapat lima rak telur, dan telur nya masih segar semua karena langsung dari peternak yang tergabung dalam asosiasi,” kata Aqmal Wahzan. (Irfan)

BACA JUGA:  Kepala KPPP Kunjungi Tribun Bone

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.