KORBAN KEBAKARAN DI PUDE BERHARAP BANTUAN

oleh -1,256 x dibaca

KAJUARA, TRIBUNBONEONLINE.COM– Korban kebakaran yang menimpah warga Desa Pude Kecamatan Kajuara Kabupaten Bone saat ini sangat mengharapkan bantuan dari semua pihak untuk perbaikan kembali rumahnya yang terbakar.

Peristiwa kebakaran yang terjadi pada Sabtu (1/8/2020) sekitar pukul 10.30 WITA ini, menghanguskan rumah panggung milik Ambo Tang. Pada saat kebakaran rumah dalam keadaan kosong, belum diketahui pasti penyebab kebakaran ini. Dugaan sementara akibat arus pendek.

Sekdes Pude Munir Yamin menyebutkan sedikitnya ada empat rumah yang menjadi korban dalam peristiwa kebakaran ini, satu rumah yang ludes terbakar yaitu milik Ambo Tang, sementara tiga rumah lainnya yang juga hampir terbakar mengalami rusak ringan yaitu milik Lallo, Colle dan Arifuddin.

BACA JUGA:  SMPN 1 Barebbo Laksanakan Maulid Nabi Muhammad SAW, Dihadiri Kadis Pendidikan Kabupaten Bone

Adapun data korban kebakaran Desa Pude Kecamatan Kajuara, Keluarga Ambo Tang (70) dengan anggota keluarga, istri Rosmiati (50), anak Ilham (40), Ishak (38), Hasmayanti (36) dan Hasmayani (30).

Keluarga Lallo (63) anak Haspuddin (38), M. Yusuf (42), Dalfiani (26), cucu Mustayar (19), Samsul Munawar (15) dan Alif Ramadan (14), Nur Aqilah (1)

Keluarga Colle (74), istri Ondeng (72), anak Jamaluddin (45), Saberyah (44). Menantu Safaruddin (47), cucu Sardiana (21), M.Tahan (12), Salsabilah (5).

Keluarga Arifuddin (42), istri Hasnawati (40), anak Hendri (22), Dayang Nurfaizah (16), Taufik Fayyadh (10).

BACA JUGA:  Patroli Pasar, Anggota Polsek Tellu Siattinge Himbau Warga Waspada Gangguan Kamtibmas

Korban saat ini hanya bisa pasrah dan berserah diri atas musibah yang menimpahnya, mereka sangat mengharapkan uluran tangan dari semua pihak untuk kembali memperbaiki rumahnya yang rusak akibat peristiwa kebakaran ini. (Jul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.